menlu & menhan? Wow menarik....retno marsudi sama prabowo barengan ke jepang , ngeliat mereka janjiin loan + secara terang terangan janji bakalan produksi 4 kapal dimari , kalo indonesia mesen fregat mereka sebanyak 8 unit , kira kira 30FFM / Mogami class bakalan jadi kuda hitam ?
https://nasional.kompas.com/read/20...han-prabowo-akan-ke-jepang-untuk-pertemuan-22
Bisa jadi kuda hitam kalau ada bargaining/kesepakatan politik dibelakangnya. Tapi sih menarik banget kalau benar mereka berdua jadi kesana, apa lagi setelah "safari" Prabowo ke banyak negara termasuk Rusia kemarin. Ada apa dibelakang ini semua? Bikin gw jadi kepo. Yang pasti pertemuan ini lebih ke lobby pertahanan keamanan, porsi akuisisi alutsista mungkin hanya sebagai pelengkap.
Sepertinya ga kesana arahnya. Kalau kita maju ke quad akan ada implikasi politik ke dalam negri, apa itu worth it untuk dijalani ya tergantung threat assesment. "Ngasih makan/bahan" ke lawan politik dalam negri ditengah kondisi Covid dan ekonomi yang kurang sehat itu resikonya tinggi, itu dasar pikiran yg membuat gw berpikir ga kearah sana.It's nothing but a precursor of changing the quad into pentas...
Kalau gw melihatnya lebih kearah balancing regional power within the region it self, dengan mengurangi porsi pengaruh negara-negara di luar kawasan. Dengan masuknya Perancis/Inggris langsung ke laut Natuna Utara membuat Rusia jadi punya peran kunci disini sebagai penyeimbang external, mungkin itu sebabnya Prabowo ke Rusia sebelum ke Jepang. Pada intinya mungkin mau buat satu kondisi dimana China & US sama-sama harus berhitung dua kali untuk membuat konflik terbuka disana, kalau sampai terjadi bisa runyam asean....
Edit: typo